menjadi seorang trader saham yang handal tentu tak semudah yang dibayangkan.
JAKARTA, KOMPAS.com - Anda ingin menjadi seorang trader saham? Anda tak sendirian. Sebab banyak orang yang ingin berprofesi jad trader saham.
Keinginan itu bukan hal aneh, sebab profesi ini kerap dianggap sangat enak. Bagaimana tidak, bekerja bisa di mana pun, bermodalkan laptop, dan dalam beberapa detik mendapatkan uang puluhan hingga ratusan juta rupiah. Siapa yang tak mau?
Tetapi menjadi seorang trader saham yang handal tentu tak semudah yang dibayangkan. Tidak hanya sebatas perlu memahami pergerakan pasar saham, ada hal lain yang juga sangat penting.
Menurut analis dari Binaartha Sekuritas, Muhammad Nafan Aji Gusta Utama, ada lima hal penting untuk bisa menjadi seorang trader. Apa aja? berikut 5 hal tersebut:
1. Harus realistis
2. Bersabar, tidak terburu-buru membuat aksi jual dan beli saham.
3. Melaksanakan trading plan secara matang. Bila tak adanya rencana sejak awal, risiko kerugian akan semakin besar.
4. Menjalankan trading plan secara konsisten.
5. Terakhir, menyampingkan faktor emosi serta lebih mengedepankan logika dalam ber-trading. Karena, menjadi seorang trader itu lebih menyentuh aspek psikologis.
0 Response to "menjadi seorang trader saham yang handal tentu tak semudah yang dibayangkan."
Post a Comment